LKMM NASIONAL IX ILMIKI 2018


       LKMM  Nasional yang dilaksanakan oleh HIMKAJAYA atau Himpunan Mahasiswa Keperawatan Brawijaya merupakan salah satu bentuk kegiatan yang diharapkan mampu membentuk calon kader yang memiliki jiwa  kepemimpinan, solidaritas dan juga bertanggung jawab yang nantinya dapat membuat kinerja ILMIKI kedepannya lebih baik. Tujuan dilaksakannya LKMM Nasional  yaitu Membentuk karakter mahasiswa yang berjiwa kepemimpinan, mahasiswa mampu memahami konsep dan sistem pengembangan organisasi secara terarah, Mahasiswa mampu menganalisa dan melakukan penyelesaian konflik dalam organisasi, mahasiswa mampu mengimplementasikan strategi komunikasi yang efektif, mahasiswa mampu mengembangkan manajemen perawat mandiri, mahasiswa mampu menerapkan strategi manajemen forum dan wacana public, mahasiswa memiliki jiwa nasionalisme.   LKMM Nasional IX ILMIKI dilaksanakan di kota Malang di Universitas Brawijaya dengan tema “Menuju generasi ILMIKI yang berintelektual muda, solid, unggul, visioner dan berjiwa kepemimpinan”


* Delegasi STIKes Surya Global (Jovida dan Andi Sukma)
          Kegiatan LKMM Nasional IX ILMIKI yang berlangsung kurang lebih selama 4 hari ini merupakan hari yang cukup melelahkan, membahagiakan dan masih berbagai macam ekspresi yang dirasakan, serta menguras pikiran peserta untuk mendapatkan ilmu yang semoga bermanfaat untuk para delegasi ILMIKI.
          Opening Ceremony  kegiatan ini dilakukan pada tanggal 21 Februari 2019 pukul 13.00 WIB yang dibuka oleh pembawa acara. Dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars PPNI. Acara selanjutnya yaitu sambutan-sambutan oleh ketua pelaksana, Ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan Keperawatan Brawijaya, dilanjutkan sambutan dari Presiden BEM FKUB. Kemudian perwakilan ILMIKI, Sambutan Perwakilan Jurusan dilanjutkan dengan pembukaan acara secara simbolis dengan pemukulan gong. Dilanjut pembacaan rangkaian kegiatan ST ILMIKI 2018, perkenalan delegasi dari masing-masing institusi yang hadir, brainstorming perkembangan ILMIKI, kemudian penutupan kemudian perjalanan menuju BLK Wonojati Malang. Setelah sampai tujuan langsung melaksanakan ibadah sholat maghrib dan isya kemudian dilanjutkan kegiatan dengan pretest terlebih dahulu, lalu memasuki materi yang pertama yaitu mengenai kepemimpinan dilanjut dengan diskusi pada kelompok kecil. Dan selesai istirahat.  
          Di hari kedua pada tanggal 22 Februari dilanjutkan dengan materi mengenai manajemen dan pengembangan organisasi, materi selanjutnya resolusi konflik yang dilanjutkan dengan diskusi kecil, materi selanjutnya yaitu manajemen wacana public kemudian materi mengenai komunikasi dan materi yang terakhir yaitu manajemen forum. Pada kesempatan kali ini    mahasiswa diperkenankan untuk memberikan argument inovatifnya ketika membahaas kasus untuk memberikan solusi terhadap kasus tersebut saat diskusi kecil setelah materi diberikan.
          Pada hari ketiga tanggal 23 Februari melanjutkan kegiatan dengan outbond sampai siang hari kemudian dilanjutkan dengan materi wawasan kebangsaan dan diskusi kecil kemudian penutupan acara dan pembagian plakat. Istirhat.
          Kemudian di hari terakhir tepatnya tanggal 24 Februari dilanjutkan dengan citytour ke Selecta Batu Malang. Dan  setelah selesai semua rangkaian wisata panitia mengantar peserta ke stasiun, terminal dan bandara. Itulah rangkaian kegiatan yang dilakukan selama berada di Malang. Dengan semua agenda yang sudah dilalui Bersama harapannya silahturahmi mahasiswa tidak terputus antar Institusi.

*Seluruh Delegasi Mahasiswa Ilmu Keperawatan Indonesia






Public Relation


Jovida Afranisa



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tim Perwakilan HIMIKA SSG Berhasil Meraih Juara 1 KTI dan Poster Ilmiah di PILKETNAS Tanjung Pura

Open Recruitment Futsal Klub